Sebagaimana kita ketahui, selain sebagai ibukota, Jakarta juga merupakan pusat bisnis, dimana Jakarta itu sendiri adalah pusatnya segala perkantoran, baik itu swasta atau asing sekalipun. Oleh sebab itu, tak salah jika internet menjadi sebuah kebutuhan primer bagi sebagian warganya.
Didunia bisnis pun, internet merupakan salah satu sarana pendukung penting untuk dapat berkomunikasi dengan cepat. Tentunya, dengan sistem yang semacam itu pastinya akan membawa keuntungan bagi sebuah bisnis. Oleh sebab itu, ada baiknya jika melakukan penyeleksian terhadap penyedia layanan akses internet yang baik dan berkualitas bagi kantor.
Layanan internet dedicated pastinya sangatlah disarankan untuk penggunaan akses internet kantor dalam menunjang segala aktivitas yang bertujuan untuk melancarkan bisnis. Hal tersebut dikarenakan, layanan internet dedicated selalu memberikan koneksi yang tak putus selama 24 jam untuk global internet dengan alokasi bandwidth dedicated dengan rasio 1:1.
Tentunya, dengan menggunakan layanan internet dedicated, anda dapat berbagi koneksi dengan kecepatan tinggi dan stabil. Dimana anda dapat mengirim serta menerima email dengan lebih cepat, mengunduh data atau informasi lebih cepat, hingga dapat melakukan akses dengan mudah ke kantor cabang ataupun relasi bisnis dari luar negeri sekalipun.
Saat ini, untuk mendapatkan jasa penyedia layanan internet dedicated bukan lagi menjadi sebuah perkara yang sulit. Sekarang ini sudah banyak penyedia layanan internet yang menawarkan koneksi internet dedicated. Namun, jangan lupa untuk tetap jeli dalam memilih penyedia layanan atau provider internet tersebut. Pilih penyedia layanan atau provider internet yang pastinya sudah berpengalaman, bekeja secara professional, dan pastinya legal.
Penting bagi anda ketika menentukan pilihan penyedia layanan atau provider internet yang memiliki area atau wilayah pemasangan internet pada banyak titik, dimana hal yang demikian tentunya akan memberikan dampak baik bagi anda dalam keterkaitannya dengan masalah waktu. Hal lain yang juga tak kalah pentingnya bagi anda adalah memilih penyedia layanan internet yang memiliki fasilitas layanan customer support selama 24 jam per harinya.
Fitur dan Layanan Internet Dedicated
Demi menunjang segala bentuk kinerja yang nantinya akan berdampak pada hasil yang diraih, sudah seharusnya anda menggunakan akses internet dedicated. Hal tersebut dikarenakan, bahwa internet dedicated akan memberikan banyak fitur dan layanan yang pastinya sangat bemanfaat. Diantara fitur dan layanan itu seperti :
- Menyediakan layanan dan akses internet mulai dari 30 Mbps sampai 100 Mbps.
- Menawarkan akses atau koneksi internet unlimited selama 24 jam tanpa putus alias non stop.
- Memberikan akses atau koneksi internet unlimited dengan 8 static IP Address.
- Akses atau koneksi yang dapat dilakukan dengan menggunakan kabel RJ-45, dan dapat langsung dsambungkan dengan router, firewall, proxy, ataupun LAN switch yang tersedia.
- Memberikan kapasitas yang besar untuk akses lokal maupun internasional.
- Memberikan akses atau koneksi yang pastinya aman dan juga stabil.
Semoga sedikit penjelasan diatas tadi dapat menjadi sebuah manfaat bagi kita semua. Selamat siang, selamat beraktivitas,…